Mengenal Arduino


Sebelum kita belajar Arduino, Pandupedia akan perkenalkan apa itu Arduino?

Arduino merupakan sebuah microcontroler, Arduino tipe uno berbasis ATmega328, menyempurnakan tipe sebelumnya, Duemilanove. Uno sendiri diambil dari bahasa Italia yang artinya satu (1).Arduino diprogram dengan bahasa khusus, dengan struktur bahasa sama dengan bahasa C. Dengan bahasa tersebut maka pemrograman menjadi lebih mudah, nah inilah kelebihan Arduino. 

Spesifikasi hardware Arduino Uno :

Microcontroller  : ATmega328

  • Tegangan operasi        : 5 V
  • Tegangan Input           : 7 – 12V
  • Digital I/O                    : 14 pin 
  • PWM                             : 6 channel 
  • Analog Input               : 6 channel
  • Memory                        : 32KB Flash PEROM (0,5 KB digunakan oleh bootloader), 2KB SRAM dan 1KB EEPROM 
  • Frekuensi Clock          : 16 MHz 


Power Suplly Arduino


Ada 2pilihan sumber tegangan yang dapat dipakai, port USB dan Power Jack DC. Cukup menghubungkan port USB di komputer/laptop dengan Arduino maka secara otomatis power supply bersumber dari port USB.  Untuk sumber tegangan eksteranal (non-USB) kita cukup menghubungkan dengan jack dc dengan egangan yang direkomendasikan adalah 5 V. 



INPUT - OUTPUT


Dalam hal penamaan, port Arduino berbeda dengan minimum system atau development system mikrokontroler. Sebagai contoh pada minimum system ATmega8535 penamaan port adalah PORTA,

PORTB, PORTC dan PORTD, untuk akses per-bit maka PORTA.0 s/d PORTA.7. Sistem penamaan port pada Arduino merupakan urutan nomor port, mulai dari nomor nol (0), satu (1) dan seterusnya. Untuk digital I/O (Input/Output) dengan nama pin 1, 2 sampai 13, sedangkan untuk analog input menggunakan nama A0, A1 sampai A5. 

Pada Arduino uno terdapat 14 pin digital input – output. Secara umum berfungsi sebagai port input –output biasa, namun ada beberapa pin yang mempunyai fungsi alternatif.  


Untuk Analog, Arduino memiliki 6 pin analog input, berfungsi membaca sinyal masukan analog seperti sensor analog.



Nah...untuk pengenalan Arduino cukup disini dulu ya...dipostingan selanjutnya kita akan bahas bagaimana cara mempelari Arduino dengan mudah...
























Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Recent in Technology